Tim Yonif 4 Mar Rebut Nilai Tertinggi Lomba Tembak TTO Binsat Kormar 2024

Berita, Jawa Timur, TNI231 Dilihat

 

SURABAYA, TALIGAMA.COM,- Ajang Pembinaan Satuan (Binsat) Korps Marinir (Kormar) Ta.2024 pada hari kedua yang masuk materi menembak Sniper dan Pistol yang menjadi satu rangkaian penilaian dengan menembak Tembak Tempur Ofensif (TTO), Lapangan Tembak Internasional FX Soepramono Karangpilang, Surabaya. Minggu (27/10/2024).

Disiplin latihan dan semangat yang tinggi akan berbuah keberhasilan, menembak Pistol jarak 50 meter dan Sniper jarak 600 meter menjadi nilai tambah dengan hasil yang diperoleh di menembak TTO kemarin.

Kasi lomba materi menembak dan tim penilai bersama anggotanya telah melaksanakan tugas dengan semaksimal mungkin sehingga meminimalisir kesalahan yang ada.

Persamaan data nilai yang ada di panitia dengan peserta dan penandatanganan hasil nilai terakhir merupakan wujud sportifitas, keterbukaan serta adil bagi Komando Latih Korps Marinir (Kolatmar) sebagai penyelenggara.

Pada materi menembak ini hasil tertinggi dicapai oleh tim Yonif 4 Mar dengan total nilai 2551, urutan kedua Taifib 1 Mar dengan total nilai 2543 dan urutan ketiga total nilai 2509 oleh tim Taifib 2 Mar.(Dispen Kormar/AB)