Serah Terima Jabatan Danpuslatpurmar 9 Dabo Singkep

Berita, Jawa Timur, TNI932 Dilihat

 

PASURUAN, TALIGAMA.COM – Komandan Komando Latih Korps Marinir (Dankolatmar) Kolonel Marinir Dede Harsana, S.A.P., M.Han. pimpin upacara serah terima jabatan (Sertijab) Komandan Pusat Latihan Pertempuran Krops Marinir (Danpuslatpurmar) 9 Dabo Singkep di lapangan Mako Kolatmar Grati, Pasuruan, Jumat (26/04/2024).

Dalam amanatnya Dankolatmar menyampaikan, serah terima jabatan ini merupakan tradisi yang melekat bagi setiap pejabat Korps Marinir dan juga merupakan salah satu bagian penting dari proses pembinaan personel secara berkesinambungan sekaligus penyegaran organisasi dan kaderisasi pimpinan. Diharapkan terwujud kinerja yang lebih baik dengan akan muncul ide ide baru yang lebih segar, kreatif, inovatif dan responsif guna menjamin pelaksanaan tugas pokok yang lebih optimal.

Pada kesempatan yang baik ini, saya atas nama pribadi dan seluruh jajaran Kolatmar mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi atas loyalitas, semangat, kinerja dan dedikasi yang tinggi yang telah Letkol Mar Qomaru Zaman M.Tr.Opsla tunjukkan dan memberikan kontribusi positif dalam memimpin satuan. Selanjutnya saya ucapkan selamat datang di Kolatmar kepada Mayor Marinir Ricky Sandro, M.Tr.Opsla sebagai Komandan Puslatpurmar 9 Dabo Singkep.

Lebih lanjut ditambahkan, ucapan terima kasih kepada Ny. Qomaru Zaman atas segala jerih payah dan pengabdiannya dalam memimpin organisasi Jalasenastri Puslatpurmar 9 Dabo Singkep, selamat datang di Kolatmar kepada Ny. Ricky Sandro kami berharap mampu memimpin organisasi Jalasenastri dalam mewujudkan kebersamaan dan kesejahteraan bagi keluarga prajurit.

‘’Ingat…tetap semangat, bangga dan berlakulah sebagai prajurit pelatih yang profesional’’, tegasnya.(Dispen Kormar/ AB)