Kerajinan dari Bahan Limbah Kayu

Sosial & Budaya510 Dilihat

JAWA TIMUR, TALIGAMA.COM – Jika dilihat dari definisi umumnya, kerajinan limbah kayu ini merupakan sebuah kegiatan bernilai seni dalam menghasilkan benda-benda kayu.

Kegiatan ini melibatkan beberapa orang yang ahli di bidangnya. Bahan dasar yang digunakan tentu saja limbah kayu.

Ada banyak aneka kerajinan limbah kayu. Hal ini biasanya dibedakan berdasarkan nilai fungsi dan jenis bahan limbah kayu yang dipakai.

Semakin bagus kualitas limbah kayunya, maka akan semakin mempengaruhi kuantitas harga dan permintaan hasil kerajinan tersebut.

Bahkan tidak menutup kemungkinan, setiap daerah di Indonesia memiliki ciri khas yang berbeda dalam membuat kerajinan kayu ini.

Hasil kerajinan kayu, diutamakan harus mengandung nilai seni yang tinggi. Apalagi peminat kerajinan ini tidak hanya masyarakat lokal, namun juga warga mancanegara.

Manfaat Limbah Kayu Jadi Kerajinan :

1. Ramah Lingkungan

Limbah memang memiliki sifat pencemaran. Dengan membuat kerajinan menggunakan limbah kayu, artinya kamu sudah membantu mengurangi pencemaran lingkungan.

Apalagi kita tahu bahwa pembuangan limbah sendiri berpotensi merusak lingkungan di sekitar masyarakat.

Saat sumber bahan kerajinan ini berasal dari limbah, maka tidak ada alasan pembuangan limbah secara sembarangan karena semua limbah akan terpakai ulang.

Dengan alasan ini, tidak heran jika penggunaan limbah kayu ini semakin disemarakkan untuk bahan dasar kerajinan kayu.

2. Lebih Hemat Modal

Tidak hanya menguntungkan lingkungan alam, penggunaan bahan limbah kayu menjadi kerajinan ini juga dapat membawa keuntungan tersendiri untuk para pengrajin kayu tersebut.

Para pengrajin kayu pun jadi lebih hemat dalam mengeluarkan modal, karena bahan dasarnya limbah

3. Mudah Dibentuk

Kayu adalah salah satu bahan dasar kerajinan yang cukup mudah untuk dibentuk menjadi berbagai benda kesenian.

Menggunakan limbah kayu akan membuat pengrajin jauh lebih mudah mengolahnya menjadi berbagai bentuk kerajinan.

Baik itu yang siap dijual di pasaran maupun yang dipakai secara pribadi.

Dengan teksturnya yang mudah dibentuk ini, kamu juga bisa lebih kreatif dan inovatif dalam menciptakan produk kerajinan dari limbah kayu yang unik. Apalagi tidak sedikit peminat benda seni hasil kerajinan kayu.

4. Melestarikan Budaya Lokal

Indonesia memang sudah dikenal dengan beragam keseniannya, termasuk dalam produksi kerajinan lokal. Sebagian besar kerajinan lokalnya ini dibuat dengan bahan dasar kayu.

Dengan memanfaatkan limbah kayu, maka secara tidak langsung kamu sudah berusaha membantu melestarikan budaya lokal Indonesia.

Dengan berbagai bentuk kerajinan yang bisa dibuat dengan limbah kayu ini, kamu juga bisa sekaligus mengenalkan potensi Indonesia dalam berkreasi melalui benda-benda kerajinan.

5. Menjadi Sumber Keuntungan Bernilai Ekonomi

Tidak hanya dijadikan sebagai bentuk perkakas rumah tangga, kerajinan berbahan dasar kayu bekas ini juga digunakan untuk membuat berbagai benda seni yang unik.

Salah satunya adalah sebagai souvenir pernikahan atau ulang tahun.

Saat ini banyak orang yang lebih berminat membeli souvenir unik dari kerajinan tangan.

Semakin meningkatnya minat masyarakat akan souvenir kerajinan tangan, maka kamu juga akan berpeluang mendapatkan lebih banyak keuntungan.

Kerajinan limbah kayu ini memang dibuat dengan bahan modal yang murah. Namun jangan salah, setiap hasil kerajinan yang unik tersebut bisa dihargai dengan nilai rupiah yang cukup tinggi lho.

Kamu pun bisa mendapatkan untung yang jauh lebih banyak dibandingkan modal keluar.

6. Mengurangi Angka Pengangguran

Ternyata, kerajinan tangan dari limbah kayu ini juga dapat membantu memberikan solusi negara bagi pengangguran lho. Pasalnya, mencari pekerjaan tetap sebagai pegawai kantor tidaklah mudah.

Nah dengan memanfaatkan limbah kayu sebagai bahan kerajinan, maka kamu bisa membuka lahan bisnis baru dan peluang lowongan kerja baru bagi para pengangguran di Indonesia.

Jika nantinya peminat kerajinan dari limbah kayu ini semakin meningkat, maka kamu bisa membuka cabang usaha baru di lebih banyak tempat. Pengangguran yang begitu banyak pun bisa teratasi dengan lebih baik.

7. Dapat Menambah Penghasilan Negara

Tidak hanya memakmurkan ekonomi masyarakatnya, penjualan kerajinan tangan dari limbah kayu ini juga dapat menaikkan perekonomian negara.

Hal ini karena setiap produk kerajinan yang telah jadi bisa dijual hingga ke luar negeri, alias diekspor.

Banyak juga mancanegara yang menyukai hasil olahan limbah kayu ini menjadi sebuah benda unik bernilai seni.

Penjualan kerajinan tangan ke mancanegara juga bisa memakan harga yang cukup tinggi, sehingga akan sangat menguntungkan.

9. Mainan Anak-Anak

Anak kecil tentu sangat menyukai yang namanya mainan. Beragam mainan saat ini dijual dengan harga yang cukup mahal. Tak ayal banyak orang tua yang mencari jalan alternatif agar anaknya tidak meminta dibelikan mainan.

Nah kamu bisa memanfaatkan limbah kayu bekas sebagai bahan pembuatan miniaturmu.

Namun kamu juga harus tahu bahwa mainan sangat bermanfaat untuk keberlangsungan kinerja otak anak. Karenanya, kamu bisa manfaatkan limbah kayu ini sebagai bahan membuat mainan sendiri di rumah.

Dengan menggunakan limbah kayu ini, kamu tidak perlu mengeluarkan banyak modal. Kamu hanya perlu melatih kreativitas untuk membuat beragam permainan anak menggunakan bahan dasar terjangkau yang satu ini.

10. Perkakas Rumah Tangga

Selain bisa digunakan untuk membuat mainan anak, kamu juga bisa memanfaatkan limbah kayu sebagai bahan pembuatan perkakas rumah tangga.

Perkakas yang dimaksud adalah meja, kursi, talenan, centong, kotak bumbu, dan lain sebagainya.

Ada banyak sekali bentuk kerajinan limbah kayu yang saat ini mulai beredar di pasaran. Beberapa kerajinan bentuk kerajinan tersebut dibuat dengan teknik yang berbeda-beda.

Nah untuk kamu yang ingin belajar membuat kerajinan limbah kayu. (Red)