Entry Briefing Komandan Kolatmar Kepada Prajurit Puslatpurmar-8 Teluk Ratai

Berita, Nasional552 Dilihat

 

LAMPUNG, TALIGAMA.COM – Komandan Komando Latih Korps Marinir (Dankolatmar) Kolonel Marinir Dede Harsana, S.A.P., M. Han didampingi oleh Ketua Cabang 5 Jalasenastri PG Kormar Ny. Evi Dede Harsana memberikan pengarahan kepada prajurit Puslatpurmar-8 Teluk Ratai, dari Mako Puslatpurmar-8 Teluk Ratai Lampung. Rabu (24/04/2024).

Diawali dengan laporan Komandan Puslatpurmar-8 Teluk Ratai Letkol Marinir Achmad Toripin, S.A.P.,M.Tr.Opsla kepada Dankolatmar, Dankolatmar beserta Ibu Ketua Cabang 5 Jalasenastri PG Kormar disambut langsung langsung oleh seluruh prajurit Puslatpurmar-8 Teluk Ratai.

Kunjungan Dankolatmar beserta Ibu Ketua Cabang 5 Jalasenastri PG Kormar ini adalah dalam rangka entry briefing. Sebelum Dankolatmar melaksanakan pengarahan kepada seluruh prajurit Puslatpurmar-8 Teluk Ratai, Dankolatmar menerima laporan komando dari Danpuslatpurmar-8 Teluk Ratai. Dalam kesempatan ini Dankolatmar melaksanakan penanda tanganan prasasti barak prajurit dilanjutkan dengan tour facility di Puslatpurmar-8 Teluk Ratai dan melaksanakan bhakti sosial.

“Kalian adalah pelatih Korps Marinir, tampilah dengan yang baik, kalian sadar bahwa kalian adalah pelatih jangan ada keraguan, perhatikan penampilan sebagai pelatih. Laksanakan tugas dan tanggung jawab dengan ikhlas dan gembira, serta tingkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa” ujar Dankolatmar.

Dalam kesempatan ini Dankolatmar juga menuliskan pesan tertulis sebagai penyemangat untuk prajurit Puslatpurmar-8 Teluk Ratai, “Puslatpurmar-8 Teluk Ratai sarangnya pelatih Marinir yang militan, profesional, dan semangat keras…!”.(Dispen Kormar/AB)