Bikin Heran Video Yang Beredar di Medsos, Pria Sidoarjo Bohong Jadi Korban Begal Sebenarnya Takut Dimarahi Istri

Jawa Timur118 Dilihat

SIDOARJO, TALIGAMA.NEWS – Beberapa waktu lalu, beredar video di media sosial Facebook dan Instagram yang menunjukkan seorang pria dewasa tergeletak di jalan di kawasan Kecamatan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo, Jawa Timur.

Saat itu, pria tersebut mengaku menjadi korban pembegalan. Warga sekitar yang melintas lokasi kejadian pun berusaha menolong pria tersebut. Sesaat sebelum ditolong, pria tersebut justru tampak pingsan. Namun, rupanya ia hanya berpura-pura.

“Sempat viral video yang di upload di beberapa media sosial seperti facebook dan instagram tentang korban pembegalan di Balongbendo beberapa hari lalu ternyata hanya berpura-pura,” tulis akun Instagram @infodarjo, Selasa (18/01/2022).

Awalnya, pria yang diketahui bernama Alex itu menggadaikan motor Honda Supra miliknya kepada warga Dusun Pilangbango, Desa Kemangsen, Kecamatan Balongbendo, Kabupaten Sidoarjo. Setelah menerima uang sebesar Rp2 juta, ia berjalan menuju rumahnya.

Di tengah perjalanan pulang, ia memilih tempat yang cocok di pinggir jalan untuk tergeletak. Kemudian, saat ada orang melintas, Alex berteriak minta tolong. Namun, saat hendak ditolong warga yang melintas, ia pura-pura pingsan.

Alex ingin ditolong warga dan diantarkan pulang ke rumah lantaran ia khawatir bakal dimarahi sang istri setelah menggadaikan motor.
“Akhirnya warga melaporkan kejadian itu ke perangkat Desa dan diteruskan ke Polsek Balongbendo,” lanjut @infodarjo.

Menanggapi aksi Alex, warganet pun memberikan komentar beragam di unggahan @infodarjo.

“Kita tidak tahu seberapa berat beban hidup orang lain. Tidak usah misuh. Tidak usah ditertawakan. Apapun beban hidup bapaknya, semoga lekas ada solusi,” komentar @sektydenny.

“Istrinya lebih menakutkan daripada begal,” tulis pemilik akun Instagram @ini.yenda.

“Bapaknya berbakat main teater, lulusan teater Jerman pasti,” komentar pemilik akun Instagram @zimmiridesbikes. (Yat MS).