Atlet Panahan Puslatpurmar-8 Teluk Ratai Ukir Prestasi Dikejuaraan Bintaro Archery Festival Series 1

Berita, Nasional, TNI275 Dilihat

 

LAMPUNG, TALIGAMA.COM – Sertu Marinir Endri Setiawan anggota Kolatmar/Puslatpurmar-8 Teluk Ratai 5 berpartisipasi perlombaan panahan Bintaro Archery Festival Series 1 Tahun 2024 Cabang Barebow, Compound dan standar nasional yang digelar dari tanggal 22-23 Mei 2024 di Tangerang Selatan, Banten. Senin (24/06/2024).

Pada perlombaan ini diikuti oleh atlet seluruh Indonesia berbagai kelas pelajar dan umum meliputi 350 atlet putra semua cabang dan 289 atlet putri semua cabang dengan jarak 20 dan 50 meter.

Dalam kesempatan ini atlet perwakilan dari Puslatpurmar-8 Teluk Ratai Sertu Marinir Endri Setiawan menyabet beberapa medali dari pertandingan Cabang Barebow umum antara lain meraih juara 1 Mix Team 50 mater, juara 2 beregu 50 meter, juara 3 perorangan 20 meter, juara 3 beregu 20 meter, dan juara 3 Mix Team 20 meter.

Danpuslatpurmar-8 Teluk Ratai Letkol Marinir Achmad Toripin, S.A.P.,M.Tr.Opsla sangat bangga dan apresiasi atas perjuangan dan keberhasilan yang diraih.

“Prestasi itu tidak muncul begitu saja, tetapi dihasilkan dari sebuah proses pembinaan dan latihan yang sistematis dan berkelanjutan, semoga kedepannya lebih meningkatkan dan memotivasi untuk kita semua dalam mengharumkan nama satuan”.

“Semoga keberhasilan ini menjadi motivasi untuk melahirkan pemanah-pemanah baru yang handal dan berprestasi untuk menjadi kebanggaan satuan” tutupnya.(Dispen Kormar/AB)