LUMAJANG, TALIGAMA.COM – Tepat nya hari Jum’at, kyai Pondok Pesantren Anwarul bersama masyarakat melakukan bedah rumah warga atas nama P. juwair di Dusun kajaran Desa Bades agar rumah warga yang tidak layak huni bisa di huni dengan layak, Jum’at (26/04/2024)
Program yang di laksanakan Pondok Pesantren Anwarul Ahad yang berupa Amal Bhakti Sosial adalah target utama agar Lembaga Pendidikan Pesantren tidak hanya berfungsi untuk pengembangan Pendidikan dakwah tapi juga di bidang Sosial.
“Kami siap bersinergi dengan warga sekitar untuk melakukan Baksos untuk kemanfaatan umum “ujar Kiyai Faktur” selaku Pimpinan Pesantren Anwarul Ahad.
Ia menambahkan, Pondok Pesantren Anwarul harus terasa manfaatnya di tengah-tengah masyarakat. Selain dengan program bedah rumah yang besifat pembinaan moral dan penguatan aqidah, Pondok Pesantren Anwarul juga perlu menggelar program sosial yang langsung bersentuhan dengan kebutuhan riil masyarakat.
Maka dari itu merujuk atas pernyataan kiyai, mari kita bersama-sama untuk selalu peduli terhadap masyarakat yang masih kurang mampu di bidang ekonomi. Anwarul Ahad sendiri beserta jajaran pengurus selalu siap berjuang demi kepentingan masyarakat.(aris/sugianto/tiofani