DEMAK, TALIGAMA.COM – Kapolres Demak AKBP Muhammad Purbaya memberikan penghargaan kepada 30 anggota Satuan Keamanan (Satpam) yang telah menunjukkan dedikasi dan loyalitas tinggi dalam menjalankan tugas, serta berprestasi sebagai juara tiga di bidang ketrampilan Peraturan Baris Berbaris (PBB) tingkat Polda Jawa Tengah.
Penghargaan tersebut diserahkan Kapolres dalam upacara kenaikan pangkat PNS Polri dan pemberian penghargaan bagi anggota dan mitra Polri berprestasi yang digelar di Lapangan Wicaksana Leghawa Polres Demak, Senin (1/4/2024).
Sebagai perwakilan penerima penghargaan adalah Rizky Adam Jaya seorang Satpam yang bertugas di Bank Jateng Demak.
Kapolres Demak AKBP Purbaya mengatakan, penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi atas dedikasi dan loyalitas tinggi yang telah ditunjukkan sebagai anggota Satpam mitra Polres Demak.
“Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi dan contoh teladan bagi anggota Satpam lainnya, untuk terus meningkatkan kinerjanya,” ujar Kapolres.
Adapun anggota Polres Demak yang mendapat penghargaan yaitu Kanit Reskrim Polsek Guntur, IPDA M. Hadi Sutrisno beserta 6 anggota lainnya telah berprestasi ungkap kasus tindak pidana penjualan bahan peledak seberat 58 kilogram obat petasan siap edar di wilayah Kabupaten Demak.
Kemudian, Kanit Reskrim Polsek Dempet, Aiptu Dwi Wahyu Sulistyo Wibowo beserta 4 anggota telah berprestasi dalam ungkap kasus pencurian dengan pemberatan di wilayah Kecamatan Dempet.
“Selanjutnya ada Briptu Lulu Faradits yang berprestasi meraih medali emas kejuaraan nasional taekwondo Kapolri Cup V Tahun 2024 kelas pemula kyorugi kategori 73 kg,” katanya.
Lalu, AIPTU Tego Lelono berprestasi sebagai pembina teknis anggota Satpam. AIPDA Priyo Utomo berprestasi rajin mensosialisasikan operasi tangkap tangan (OTT) saber pungli dan Briptu Muhammad Khoirun Naim berprestasi sebagai juara 1 operator terbaik pelaporan saber pungli tingkat Jawa Tengah.
“Terakhir, Brigadir Fanni Lathifatul Fikriyah berprestasi sebagai operator E Survey pelayanan Publik dengan responden terbanyak tingkat Polda Jawa Tengah,” ungkapnya.
Penghargaan ini, menurut Purbaya merupakan wujud penghargaan dan penghormatan dari negara melalui institusi Polri khususnya untuk personel Polres Demak dan Satpam sebagai mitra Polri.
“Dengan kenaikan pangkat serta pemberian penghargaan ini diharapkan para personel Polri maupun PNS Polres Demak lebih profesional lagi dalam menjalankan tugas kedepan yang semakin komplek,” katanya.
Purbaya menambahkan, kedepan Polri akan menghadapi agenda tahunan yaitu Operasi Ketupat Candi. Oleh karena itu, seluruh personel Polres Demak dituntut mempersiapkan operasi tersebut dengan baik.
“Operasi Ketupat Candi adalah operasi kemanusiaan untuk memberikan pelayanan, kelancaran dan kemudahan kepada seluruh masyarakat yang akan melaksanakan mudik agar sampai ke kampung halaman dengan aman,” pungkasnya. ( Biro Demak MK)